depok.go.id – Koperasi merupakan salah satu roda penggerak perekonomian baik di tingkat nasional maupun tingkat Kota Depok. Saat melantik pengurus lembaga teknis dan badan otonom Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) Kota Depok masa bakti 2015-2020, Wakil Wali Kota Depok, Idris Abdul Shomad mengatakan, Pemerintah Kota (Pemkot) Depok mendukung dan akan mendampingi institusi koperasi dalam hal pembinaan peningkatan profesionalisme koperasi yang ada di Kota Depok,. Idris juga mengatakan bahwa Dekopinda diharapkan mampu menjadi mitra pemerintah dalam bidang pemberdayaan ekonomi.
“Kedepannya Dekopinda harus mampu menjadi mitra Pemkot Depok untuk meningkatkan perekonomian rakyat,” ujar Idris, saat ditemui di STIE MBI Jalan Komjen M. Jasin No. 89, Kelapa Dua, Depok, Jumat (6/11/2015).
Selain itu, suami Bunda Elly Farida ini meminta kepada segenap pengurus Dekopinda untuk senantiasa menjaga kekompakan dan terus membangun chemistry pada setiap pengurus, sehingga tumbuh soliditas antar tiap pengurus Dekopinda.
Sementara itu, ketua Dekopinda Kota Depok, Teguh Prijatno mengucapkan selamat bertugas dan berkreasi dengan baik di Dekopinda Kota Depok. Selain itu dirinya berharap para pengurus dapat terus meningkatkan pelayanan koperasi di Kota Depok. Tentunya dengan semangat dan dapat bersinergi.
“Pengurus baru ini banyak yang berdarah muda dan mumpuni di bidangnya masing-masing, mudah-mudahan jadi lebih kreatif dalam mengembangkan koperasi,” ujar Teguh.
Teguh mengutarakan, bahwa di Kota Depok setidaknya terdapat sekitar 600 koperasi yang aktif, dimana 30 persennya rutin menjalankan Rapat Anggota Tahunan (RAT). Dari jumlah koperasi aktif tersebut setidaknya 80 persen koperasi di Depok umumnya adalah koperasi simpan pinjam, sisanya sebesar 20 persen tersebar diantara koperasi jasa, produksi, dan konsumen.
Adapun susunan pengurus lembaga teknis dan badan otonom Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) Kota Depok masa bakti 2015-2020 yaitu Manajer Jaringan Koperasi: Zulhendri, Ketua Badan Komunikasi Wanita Koperasi: Astuti, Ketua Badan Komunikasi Pemuda Koperasi: Pratomo, Ketua Badan Penyuluhan dan Konsultasi Hukum: Purwanto, Sekretaris: Adi Mulyadi, Bendahara: Astuti Nuraini (Nurul Hasanah/Ed: Faizal Satrio – Diskominfo)